Teknologi text-to-speech yang sempat populer beberapa saat yang lalu ternyata telah memberi motivasi lebih bagi Bill Gates sang pendiri Microsoft untuk membuat lebih dari text-to-speech.

bill gates

bill gates

Kabar terbaru mengatakan bahwa Bill Gates tengah mengumpulkan para inovator IT untuk mengembangkan teknologi text-to-video. Bahkan kabar terbaru lagi menyatakan bahwa team dari Bill Gates tersebut sudah akan mulai di produksi dalam waktu dekat ini.

Teknologi text-to-video ini nantinya akan memungkinkan para pengguna teknologi untuk mengubah teks dalam bentuk video. Teknologi ini nantinya akan sangat menguntungkan bagi pelajar- pelajar dalam memahami pelajaran mereka.

Contoh penggunaan teknologi ini adalah “Misalnya, para siswa diberi tugas membaca buku pelajaran sejarah. Agar terasa lebih menarik dan tidak mombosankan, mereka dapat menggunakan smartphone-nya untuk mengambil gambar dari sebuah halaman pada buku teks,”

Teknologi ini nantinya juga akan menghasilkan urutan gambar yang disintesis dari berbagai aksi yang tertuang dalam teks tersebut sehingga nantinya para siswa Sehingga para siswa bukan hanya sekedar membaca nama dan tanggalnya saja, tetapi mereka juga bisa melihat proyeksi prajurit saat berjalan di medan perang.

Tak hanya itu, aplikasi ini juga bisa mengumpulkan berbagai informasi tambahan (misalnya, warna seragam tentara, tata letak topografi medan perang, sosok para jenderal, waktu kejadian, kondisi cuaca, dan masih bnayak lagi) untuk dimasukkan ke dalam urutan gambar yang sudah disintesis.