Choose color scheme

Tag Archives: google adword

  • Membuat Mesin Uang Dengan Strategi Iklan Online

    Villagehoster.com – Para pebisnis kini tidak perlu pusing memikirkan tempat untuk memasarkan produk karena semua orang setiap harinya selalu mengakses internet maka manfaatkanlah perkembangan teknologi, para pebisnis cukup menggunakan strategi memasang iklan secara online. Maka produk Anda sudah dapat terkenal ke seluruh lapisan daerah dan Anda akan memiliki banyak konsumen di masing – masing daerah. Dengan strategi iklan online sudah cukup efektif untuk mengembangkan bisnis Anda daripada Anda memasarkan secara langsung. Biaya yang Anda keluarkan juga tidak banyak dibandingkan Anda memasang iklan di televisi apalagi untuk pebisnis pemula.

    Iklan di televisi memang efektif juga tetapi saat ini memasang iklan di televisi disaingi dengan iklan secara online. Banyak para pebisnis yang lebih memilih menggunakan iklan online khususnya pebisnis pemula. Bisa dikatakan memasang iklan di televisi hanya untuk perusahaan – perusahaan ternama dan sudah berkembang pesat. Online advertising sangat cepat untuk menarik perhatian para netizen. Tetapi banyak para pebisnis yang tidak dapat memaksimalkan iklan online dengan benar sehingga bagi mereka iklan online tidak ada dampaknya.

    Padahal semua orang jika mencari informasi apapun pasti akan searching, mengakses internet. Maka muncullah bisnis untuk jasa iklan online dan memasang iklan online. Berikut beberapa sumber yang dapat memasang iklan online secara efektif dan membuat iklan Anda maksimal, yaitu  :

    • Landing Page

    Halaman yang muncul tiba – tiba ketika Anda membuka suatu web tanpa Anda mengklik apapun di web tersebut. Anda bisa menampilkan promosi produk Anda, form data diri pengunjung web untuk dijadikan data base, ataupun katalog produk Anda.

    • Advertising Platform

    Perhatikan target atau sasaran market Anda. Letak iklan Anda akan mempengaruhi iklan yang Anda pasang.

    • Google Adwords

    Pada google adwords Anda harus mencari kata kunci yang paling sering dikunjungi para netizen untuk dijadikan kata kunci iklan Anda. Jadi, ketika para netizen mencari produk Anda, iklan Anda yang dikeluarkan google. Dan di google adwords ini dapat menyesuaikan dengan dompet pebisnis. Pebisnis dapat mengatur biaya iklan karena google adwords dibayar berdasarkan jumlah klik iklan Anda.

    • Analytics & Measurement

    Google selalu menyediakan fitur – fitur yang dapat membantu netizen untuk mengembangkan web dan bisnisnya. Pada fitur google analytics, dapat mengukur efektivitasnya iklannya sehingga pebisnis dapat menentukan rencana selanjutnya.

    Internet selalu membantu dalam kehidupan sehari – hari dan dalam kegiatan perekonomian negara.

  • Iklan Facebook Atau Google Adwords? Ini Jawabnya

    Iklan-facebook-atau-google-adwordsVillagehoster.com – Pemasaran di dunia internet sudah mulai menjamur khususnya di Indonesia, Channel-channel periklanannya pun kini mulai beragam, dari mulai Forum, Sosial Media, Blog hingga Mesin Pencari seperti Google, Bing, Yahoo dan lainnya Channel periklanan ini masuk kedalam jaringan Search Engine Advertising (SEA),

    di Internet, setiap website dengan pengunjung banyak pastilah di manfaatkan sebagai periklanan entah itu Jaringan Google Adsense, Criteo, Klik Saya atau jaringan iklan lainnya yang di manfaatkan oleh Owner website untuk menghasilkan uang dari website, sebaliknya kepada pengiklan memiliki manfaat Branding Bisnisnya maupun meningkatkan penjualannya di Internet.
    Lalu apa yang Anda bisa lakukan dengan Channel Periklanan Facebook Advertising & Google Adwords?

    Pertanyaan yang mungkin sebagian besar orang yang telah mengerti,
    Namun tidak ada salahnya untuk Kita mengulasnya kembali tentang Facebook Advertising & Google Adwords

    Facebook Advertising

    Facebook-Ads-reports-logo

    Mengenal kepopuleran Facebook sekitar tahun 2008 hingga kini, Facebook adalah sosial media dengan pengguna terbanyak di seluruh dunia, dari Data yang dilangsir blog.wsj pada tahun 2014, Indonesia masuk kedalam jajaran ke-empat negara terbesar dengan pengguna Facebook terbanyak sekitar 69 Juta pengguna

    Tidak bisa di pungkiri, Facebook menjadi tempat strategis dalam Periklanan online dikarenakan jangkauan pengguna yang luar biasa banyak,

    Beriklan di Facebook memiliki manfaat seperti menaikan Jumlah Like dan Komentar yang serta mampu membuat konversi dengan melakukan Boost pada sebuah postingan, meningkatkan halaman agar memiliki like yang banyak dan menargetkannya sesuai dengan jenis kelamin, usia, minat, lokasi dan lainnya

    Adapun bisa beriklan dengan mengajak orang lain untuk mengujungi website Anda, beriklan untuk mengajak orang Hadir dalam acara yang dibuat di Facebook, membawa dan mengajak orang untuk mengunduh Aplikasi selular, bahkan mengajak pengguna Facebook untuk klaim tawaran dari Bisnis Anda

    beberapa sasaran iklan Facebook diatas memiliki manfaat dan keuntungan yang berbeda-beda, namun tetap bertujuan untuk memnbantu Branding, meningkatkan penjualan di bisnis anda kepada setiap pengguna Facebook yang dapat disesuaikan dengan target-targetnya

    Google Adwords

    Google+Adwords

    Sejak didirikan sebagai mesin pencari 16 Tahun lalu (4 September 2015), menjelma menjadi mesin pencari nomor satu di seluruh dunia, salah satu yang membuat Google menjadi mesin pencari nomor satu di seluruh dunia adalah karena Google memiliki kelengkapan dan kemudahan yang lebih dari mesin pencari yang lain adalah alasan yang tepat untuk menobatkannya.

    Bicara Google, ketahuilah bahwa Google Adwords adalah sebuah produk periklanan yang dibuat oleh Google yang sampai saat ini masih menjadi sumber pemasukan utama Google di bidang periklanan.
    Google Adwords memiliki kelengkapan iklan yang lebih dari yang lain seperti iklan CPC, CPA, CPM, dan sebagainya

    Apasih CPC, CPA, CPM? CPC adalah kependekan dari Cost-per-click, CPA adalah kependekan dari Cost-per-action dan CPM kependekan dari Cost-per-miles
    Beriklan di Google Adwords memungkinkan Anda untuk menargetkan iklan di mesin pencarian saat pengguna mencari sebuah Produk/Jasa (Misal: Jual Baju Bayi) dan akan mendapatkan hasil produk Anda berada pada halaman pertama dari hasil pencarian,

    Apabila pengguna penutup tab pada website Anda atau meninggalkan ke website Anda untuk mencari di Website lain,
    Pengguna dapat kembali ke website Anda untuk mengambil tindakan dikarenakan Google Adwords akan melakukan Retargeting /Remarketing pada website besar yang memungkinkan Pengguna mencari referensi di website besar tersebut

    Masih banyak sekali kelebihan yang Anda dapatkan dari kedua Channel ini,
    Mau lebih Tau, Anda bisa berkonsultasi kepada Kami dalam Layanan Digital Marketing – Village Hoster Klik Disini!

  • Produk Baru Google, Layanan Iklan Lewat E-mail

    Iklan di google Lewat E-mail

    Iklan di Google Lewat E-mail

    Google kembali memperkenalkan produk terbarunya. Produk terbaru google tersebut adalah layanan iklan baru yang berupa e-mail.

    Para pengguna layanan iklan di mail google ini bisa mengirim e-mail dengan kategori (paket) Primary, Social dan Promotions. Yang mana masing masing dari paket e-mail tersebut adalah paket iklan baru dari google.

    Paket Primary adalah e-mail yang untuk berbagai surat seperti newsletter. sedangkan Paket Social merupakan update untuk e-mail dari jejaring sosial seperti facebook dan twitter. Dan Promotions untuk kegiatan penawaran produk dan promo sehingga bersifat komersial.

    Layanan iklan e-mail ini dibedakan dengan sistem e-mail yang biasa sebab pada e-mail ini nantinya akan ditambahkan bayangan arsir dan ada tulisan ‘ad’ pada bagian bawah si pengirim. Selain pada kanal Promotions ini pengguna bakal melihat adanya tab baru yang disebut paid for placement advertising.

    Selain itu para para pengguna layanan iklan e-mail ini juga bebas menikmati fasilitas e-mail seperti biasanya pengguna bisa membukanya secara normal, termasuk link untuk video. Pengguna bisa mem-forward e-mail ini ke rekannya.

    Atau jika merasa kurang cocok, pengguna bisa menekan tombol dismiss sehingga iklan serupa tidak akan muncul lagi.

  • 5 Cara Memaksimalkan Iklan Online

    iklan online

    iklan online

    Pernahkah anda berfikir sudah berapa banyak anda menghabiskan uang untuk melakukan iklan secara online atau mungkin anda sering melihat orang-orang yang sudah banyak menghabiskan uang untuk beriklan di dunia maya namun tidak menghasilkan apa-apa.

    Sebenarnya kesalahan anda atau orang-orang yang telah memasang iklan di dunia maya namun tidak menghasilkan apa-apa bukan karena kesalahan tempat memasang iklan. Tapi lebih cenderung cara memaksimalkan iklan di dunia maya tersebut.

    Berikut ini ada 5 strategi yang harus anda lakukan jika ingin benar-benar sukses iklan di dunia online.

    1. Iklan Yang Jelas.

    Anda harus bisa memamfaatkan ruang iklan yang sedikit yang diberikan jasa periklanan dunia online dengan maksimal. Jangan bertele-tele atau jangan buat iklan yang memberi arti ganda. Iklan anda harus Singkat, jelas, padat.

    2. Alamat iklan yang baik.

    Biasanya alamat dari sebuah iklan adalah website. Jadi anda harus benar-benar memeperhatikan website anda, jangan sampai setelah orang tertarik dengan iklan anda namun mereka kecewa setelah melihat website anda.

    3. Mengerti Kapan Waktu beriklan.

    Anda harus benar-benar mengerti kapan anda harus mengiklankan produk anda contohnya saja anda menjual perlengkapan tahun baru jadi anda cukup mengiklankan hanya menjelang tahun baru saja.

    4. Sebisa mungkin pasang iklan di search engine.

    Anda harus terus memperhatikan search engine. Sebab search engine tidak akan pernah sepi jadi iklan anda akan terus dikunjungi. Contohnya saja google, ini merupakan search engine yang tidak pernah sepi sepanjang waktu jadi amat disayangkan bila anda tidak memasang iklan di google.

    5. Analisa Iklan

    Setelah anda memasang iklan anda juga harus terus menganalisa danpak dari iklan anda tersebut, disana anda bisa menentukan apakah anda akan terus melanjutkan beriklan di dunia online atau tidak. Untuk membantu menganalisa sendiri ada banyak fitur-fitur yang tersedia, salah satunya google analytic

  • Evaluasi Iklan Anda Dengan Menggunakan Google Analytic

    google analytics

    google analytics

    Salah satu keuntungan memasang iklan di google adalah google analytic yang mempunyai fitur yang memberi anda data tentang pergerakan pengunjung yang datang ke website anda. Google analytic juga memberikan trafik yang lebih akurat dari pada fitur untuk melihat statis yang lainnya.

    Google analytic ini jugalah yang nantinya akan menjadi pedoman anda untuk mengevaluasi iklan yang telah anda daftarkan di google adword. Sebab di dalam google analytic anda tidak hanya bisa melihat total pengunjung anda saja anda bisa mengetahui lebih rinci daripada itu, Anda bisa mengetahui halaman mana saja yang telah di kunjungi dari kota mana saja yang mengunjungi website anda dan lain hal bahkan jauh lebih rinci lagi google analytic juga tahu anda berapa lama seseorang itu mengunjungi website anda.

    Maka google analytic ini merupakan komponen yang wajib bagi anda yang benar-benar ingin serius berinvestasi di dunia online. Karena semua data yang anda butuhkan untuk mengevaluasi hasil dari iklan anda selama ini terletak pada google analytic.

    Google analytic bukan hanya untuk mereka yang telah memasang iklan di google saja, namun google analytic ini juga bisa digunakan untuk pengguna website biasa yang ingin lebih mengetahui bagaimana perkembangan dari website mereka.

  • Google Ubah Kebijakan Merek di Google Adwords

    kebijakan google adwords

    kebijakan google adwords

    Google membuat sebuah keputusan yang cukup mengejutkkan. Hal ini menyangkut tentang kebijakan merek yang akan di pakai dalam google adwords.

    Singkatnya google telah merevisi kebijakan untuk penghapusan pembatasan pada penggunaan merek pada keyword di google adwords. Kebijakan ini sendiri sudah mulai di berlakukan di beberapa negara besar seperti China, Australia, Brazil, Hong Kong dan lainnnya.

    Mensin pencari internet terbesar ini juga akan menghapuskan larangan penggunaan merek saingan sebagai keyword mereka di google adwords dan kebijakan ini nantinya akan diberlakukan untuk semua negara.

    Google mengeluarkan kebijakan ini untuk membantu para pengguna google adword agar bisa lebih nyaman lagi dan lebih efesien dalam memilih keyword. sebagai contohnya jika selama ini para pengguna jasa iklan di google harus memilih keyword “jual mobil a, jual mobil b jual mobil d ” maka kini keywordnya bisa di ganti menjadi jual mobil kecuali mobil c. Jadi setiap orang yang mencari jual mobil akan masuk ke iklan tersebut kecuali orang yang mencari mobil dengan merek mobil c.

    Sebenarnya kebijakan ini bukan hal yang baru, google sudah mulai mengembangkan kebijakan ini semenjak tahun 2009 yang lalu namun baru pada tahun 2013 ini google bisa menerapkan kebijakan ini untuk semua negara.

  • Hal Yang Harus Dipersiapan Dalam Memasang Iklan di Google

    Memasang Iklan Google

    Memasang Iklan

    Mungkin Anda sering mendengar tentang sesorang yang telah menghabiskan puluhan juta untuk memasang iklan di google adword namun mereka tidak mendapatkan hasil apa-apa. hal itu juga sering membuat anda ragu untuk memasang iklan di google. Namun anda harus mengetahui satu hal, hal tersebut bisa terjadi bukan karena mereka salah memilih tempat beriklan atau kesahan dari google.

    Ada beberapa hal yang harus anda persiapkan sebelum anda memasang iklan agar uang yang anda investasikan ke google bisa lebih maksimal seperti berikut ini.

    1. Anggaran

    Anda harus benar-benar memanajemen anggaran anda, jangan sampai anda terlalu mengeluarkan terlalu banyak anggaran tapi hasil nantinya tidak maksimal, anda bisa memanajemen anggaran iklan harian anda di google dan mengadakan evaluasi terhadap iklan yang anda lakukan. Dengan demikian anda bisa lebih maksimal lagi dalam mengeluarkan anggaran untuk memasang iklan di google adword.

    2. BPK ( biaya per klik)

    Anda juga harus memperkirakan berapa biaya per klik yang optimal untuk iklan anda, memang semakin besar biaya per kliknya semakin besar pula kemungkinan iklan anda tampil namun anda harus menyesuaikan dengan anggaran harian anda sebab jika tidak iklan anda hanya akan tampil beberapa kali saja dan menjadi tidak sesuai dengan yang anda harapkan.

    3. Kata kunci ( keyword )

    Ini bagian paling penting yang harus rancangkan sebelum memasang iklan di google adword sebab iklan yang anda tampilkan tersebut akan berdasarkan kanta kunci yang anda pilih, pilahlah kata kunci terbaik yang ada dan yang paling mengarah ke website anda dan tentunya yang paling sering dikunjungi.

    4. Penargetan Wilayah

    Penargetan Wilayah juga memiliki dampak yang sangat besar bagi usaha anda. Sebab jika anda jenis usaha yang berkelas menengah ke bawah mungkin anda tidak akan bisa seluruh wilayah yang ada di Indoneisa. atau mungkin saja anda merupakan sebuah bisnis jasa yang tidak cocok dengan suatu wilayah jadi anda tidak perlu mengiklankannya di wilayah tersebut.
    Contohnya : anda ingin mengiklankan jasa tour perjalanan ke Bali tentu saja hal tersebut tidak akan berlaku untuk wilayah bali lalu untuk apa anda memasang iklan di wilayah bali.

    Hal-hal tersebut merupakan hal-hal yang perlu anda ketahui dan persiapkan sebelum memulai iklan di google adword. Namun jika anda masih belum terbiasa mungkin sebaiknya anda meminta saran dari orang yang telah pernah sukses memasang iklan di google adword atau mungkin berkonsultasi ke pihak profesional agar lebih maksimal lagi

  • Cara Memilih Keyword Untuk Google Adwords

    keyword google adword

    keyword google adword

    Keyword atau kata kunci adalah bagian terpenting saat kita ingin membuat di google adwords. Sebab iklan yang kita akan tampil halaman Keyword yang kita pilih.

    Memilih keyword di untuk google adwords merupakan titik kunci kesuksesan anda untuk beriklan di google. Sebab dengan memasang keyword yang tepat anda juga bisa mendatangkan pengunjung yang tepat pula untuk website anda sehingga anda tujuan dari iklan anda jadi lebih maksimal.

    Berikut ini tips yang sudah umum untuk memilih Keyword di google adwords :

    1. Panjang keyword sekitar 2-4 kata.

    Usahakan jangan memilih satu kata saja untuk keyword anda di google adwords, sebab hal tersebut hanya akan menjadi ambigu dan anda tidak akan mendapatkan hasil pasar yang maksimal. Jangan juga membuat keyword yang terlalu panjang sebab nantinya iklan anda tidak akan muncul karena tidak ada yang mencari keyword tersebut di google. coba posisikan diri anda menjadi pengguna internet lalu pikirkan keyword apa yang akan anda cari di google jika anda membutuhkan sesuatu.

    Contoh : Jual mobil, atau jual mobil murah.

    2. Spesifik

    Usahakan keyword anda tidak terlalu mengandung makna yang begitu luas. semakin spesifik keyword anda akan semakin terarah juga para pengunjung yang datang sehingga iklan anda bisa lebih maksimal.

    Contoh : Jual mobil toyota murah

    3. Terkait langsung dengan teks dari iklan

    Keyword yang anda pilih harus merupakan rangkuman dari teks iklan yang anda buat. Sebab seseorang akan lebih tertarik melihat iklan anda jika iklan tersebut sesuai dengan keyword yang telah mereka masukkan.

    4. Terkait langsung dengan halaman tautan iklan ( ditentukan oleh URL tujuan )

    Keyword yang anda pilih juga harus mewakili dari halaman tautan yang anda iklankan sebab nantinya para pengunjung yang telah mengklik iklan anda akan kecewa jika apa yang mereka cari tidak sesuai dengan apa mereka dapatkan setelah mengklik iklan anda.