Choose color scheme

Tag Archives: Online Shop

  • Trend Cara Promosi Endorsement di Instagram

    Villagehoster.com – Sekarang ini cara promosi yang sedang trend dilakukan oleh para pemiliki online shop adalah dengan cara endorsement. Endorsement adalah salah satu cara mempromosikan produk dengan meminta publik figure untuk menggunakan produk yang dijual, kemudian mendokumentasikan dan diposting dalam akun sosial medianya. Bisa kita lihat di sosial media instagram banyak sekali artis yang menggunakan suatu produk lalu mereka bikin video atau foto dan kemudian posting dengan menuliskan keterangan mempromosikan pada foto tersebut dan tag ke toko online shop tersebut.

    Para pemiliki online shop memilik mindset bahwa jika mereka meminta artis untuk menggunakan produk mereka kemudian didokumentasikan dan diposting ke akun sosial media pribadinya maka para fans artis tersebut yang sebagai pengikut akun instagramnya pasti akan lebih cenderung mengikuti atau meniru idolanya. Para fans artis dijadikan sebagai sasaran empuk dalam berpromosi dengan cara endorsement. Tetapi cara promosi dengan sistem endorsement tentu tidak gratis, jika Anda ingin gratis dalam berpromosi di media sosial instagram juga bisa yaitu dengan cara membuat komen di setiap postingan para publik figure. Cara promosi seperti itu juga banyak dilakukan tetapi kemungkinan untuk dilihat orang lain sangat kecil karena komen tersebut akan terganti dengan komen – komen yang baru.

    Para pemilik online shop juga tidak sembarangan memilih publik figure yang akan endorsement produk mereka, mereka akan memilih akun publik figure dengan jumlah pengikut yang banyak. Beberapa contoh artis yang paling sering mempromosikan produk para online shop, yaitu :

    • Chelsea Olivia
    • Ayu Ting-Ting
    • Sharena Gunawan
    • Jessica Iskandar
    • Glenn Alinskie
    • Raditya Dika

    Memang pada dasarnya semua bisnis memerlukan promosi maka para enterpreneur harus benar – benar pintar, jeli, dan teliti dalam memilih cara promosi yang efektif untuk membangun rasa ketertarikan konsumen untuk membeli agar bisnis terus berjalan dan berkembang. Oleh karena itu, semakin banyak munculnya cara – cara promosi yang unik pada saat ini.

  • 5 Cara Memulai Bisnis Online

    start-bisnis-onlineVillage Hoster – Era-Digital saat ini memungkinkan peluang bisnis secara online berpotensi sangat besar daripada berbisnis secara Tradisional,

    Cara memulai bisnis  online pun sangat mudah serta tanpa harus mengeluarkan Uang yang cukup besar seperti Bisnis Tradisional dimana kita harus menyewa sebuah Rumah Toko (Ruko) dengan kisaran 20 juta – 35 juta pertahun serta kita memikirkan Gaji Karyawan yang kisarannya sekitar 35 jutaan pertahun,

    dan hal itu harus dipikirkan secara matang sebelum memulai bisnis secara Tradisional,
    Dalam artikel kali ini, Saya akan mengulas “5 Cara memulai Bisnis Online

    1. Persiapkan hal yang hanya Jika diperlukan

    persiapan

    Bisnis Online tidak seribet tradisional, jadi perlu diperhatikan persiapan apa saja yang diperlukan dalam memulai Bisnis Online misalnya: Koneksi Internet, Perangkat Komputer (Laptop/PC), Handphone BB/Android, serta tempat untuk stok produk anda hal ini bisa dilakukan di rumah anda sendiri

    2. Memulai Online di Sosial Mediamemulai-sosial-media

    Hal terpenting dalam Bisnis Online tak lepas dengan peran Sosial Media, Ini sudah menjadi keharusan bagi Anda untuk memudahkan berinteraksi dengan para calon konsumen Anda disetiap hari, misalnya mengucapkan/mengingatkan mereka saat pagi hari, siang hari, sore hari dan malam hari disaat itu pula Anda bisa mensisipkan barang dagangan Anda untuk ditawarkan

    3. Memulai dengan Sebuah Websitebuat-website

    Website saat ini telah menjadi rumah baru bagi setiap usaha di dunia, Dengan website Anda dapat menampilkan Produk yang Anda tawarkan melakukan Transaksi secara Online yang saat ini sudah didukung dengan sistem payment gateway kisaran harga untuk pembuatan website pun cukup kompetitif sekitar 1 jutaan hingga belasan juta

    4. Memulai kampanyekan Bisnis Andaiklan-anda-tampil-di-internet-terjual

    Melakukan kampanye terhadap Bisnis Anda di Online sangat lah mudah, dikarenakan banyak sekali jaringan periklanan yang memungkinkan bagi Bisnis Anda untuk Sukses seperti dengan Google Adwords, Facebook & Instagram Advertising, Twitter Advertising, You Tube Advertising dan lainnya ini membuat Bisnis Anda memiliki potensi yang besar untuk meningkat dikarenakan jaringan-jaringan tersebut adalah media yang sangat besar digunakan oleh calon konsumen Anda ( Baca juga : Iklan Facebook Atau Google Adwords? Ini Jawabnya )

    5. Memulai kesibukan Anda dalam menghadapi Bisnis Andamemulai-sibuk

    Fokuskan diri Anda dalam kesibukan di Bisnis Anda, 4 Step yang akan dilakukan pasti lah akan membuahkan hasil jika Anda tekun dan penuh semangat untuk memulainya, kesibukan yang akan Anda lakukan terhadap bisnis Anda misalnya: menerima order, mengirimkan barang/paket menggunakan jasa kurir atau deliver secara pribadi serta kesibukan lainnya yang akan membuat Anda untuk fokus dalam Bisnis Anda.

    Semudah itu untuk memulai Bisnis secara Online, Manfaatkan kemajuan teknologi saat ini dengan memulai Bisnis Online lebih murah dan mudah dari pada Bisnis Tradisinional,

    Jika Anda ingin berkonsultasi mengenai Bisnis secara Online,

    Anda dapat bergabung dalam Digital Marketing UKM – Village Hoster
    Untuk mengetahui lebih lanjut klik Digital Marketing UKM

  • 5 Content Management System Terbaik! untuk Website Anda

    cmsVillagehoster.com – Sebuah Website saat ini adalah Suatu Kebutuhan bukan hanya untuk sekedar berbagi di Blog, Website pun digunakan untuk Profile, Portal Berita bahkan untuk Usaha seperti Toko Online dan lain, Pengelolaan website terasa lebih Mudah dengan adanya CMS
    Content Management System atau yang Biasa di panggil CMS adalah perangkat lunak yang digunakan untuk menambahkan atau memanipulasi (mengubah) isi dari suatu situs web.
    Umumnya, sebuah CMS (Content Management System) terdiri dari dua elemen yang Pertama aplikasi manajemen isi (Content Management Application, CMA) dan aplikasi pengiriman isi (content delivery application, CDA)
    itu yang di kutip melalui Wikipedia.org
    Sebuah CMS sangat berguna untuk Memulai Sebuah Website. Karena dengan CMS Kita dapat memudahkan diri untuk membangun Sebuah Website apapun seperti E-Commerce, News Portal, Profile, Jejaring sosial, Forum Atau anda juga dapat menggunakan untuk Blog
    (Baca juga : Ini dia CMS e-Commerce Terbaik untuk Toko Online Anda)
    CMS itu sangat mudah, meski Awam anda akan mengerti karena mudah dan tersedia banyak Tutorial untuk Oprek di Beberapa CMS, yang Kami rangkum dalam 5 Content Management System Terbaik! untuk Website Anda
    Untuk memulai sebuah Website Anda memerlukan sebuah Hosting untuk penyimpan data dari Isi Website itu.
    Dimana Web Hosting Terbaik! Kami menawarkan Villagehoster – Web Hosting Sebuah Web Hosting Terbaik! untuk Anda

    Berikut ini 5 Content Management System

    1. WORDPRESS
    wordpress

    Kelebihan utama wordpress, instalasi mudah dan simpel. WordPress adalah CMS yang banyak digunakan. CMS yang didirikan oleh Matt Mullenweg ini juga terkenal dengan SEO friendly dan memiliki banyak pilihan plugin serta template untuk memperkaya sebuah situs. WordPress banyak digunakan untuk blog, situs resmi, profil, maupun e-commerce.

    2. DCMS
    dcms

    DCMS adalah sebuah CMS asal Rusia, yang sejak dulu dikenal sebagai CMS Terbaik khususnya untuk Mobile Site. CMS ini biasa digunakan untuk sebuah Mini Forum, Bahkan ada yang mengembangkan DCMS ini untuk Membuat Sebuah Situs Jejaring Sosial seperti Facebook, Twitter, dan lain

    3. JOOMLA
    joomla

    Sama seperti WordPress, Joomla juga banyak digunakan karena kemudahan dan kelengkapannya. Joomla memiliki semua fitur yang dibutuhkan untuk membuat website dengan tampilan dan fitur yang lengkap. Joomla banyak digunakan untuk membuat website resmi, namun banyak juga yang menggunakannya untuk membuat blog pribadi.

    4. PRESTASHOP

    prestashop
    Ini dia CMS PrestaShop memiliki fitur-fitur yang sangat mendukung untuk toko online seperti PrestaShop menyediakan shoping cart atau keranjang belanja sebagai salah satu fitur utama untuk berbelanja online.
    Fungsi shoping cart ini sama dengan fungsi keranjang belanja jika anda berbelanja di pasar swalayan.
    Pembeli dapat menampung belanjaannya sebelum menuju kekasir untuk melakukan pembayaran. Dalam berbelanja online proses mulai membayar ini disebut dengan checkout.
    Ini adalah CMS Terbaik! Untuk E-Commerce, Prestashop selain mudah di gunakan CMS inipun cukup Ringan di akses

    5. LOKOMEDIA

    lokomedia
    Ini adalah satu CMS Kebanggaan Indonesia di kembangkan oleh Lukmanul Hakim, Pria asal Yogyakarta ini selain membuat CMS Lokomedia. ia juga berbagi Ilmu dengan berbagai Macam Buku yang di sebar di seluruh Toko Buku,
    CMS Lokomedia ini dapat digunakan Sebagai Portal Berita, E-Commerce, Web Profile dan lain

    itulah 5 CMS (Content Management System) Terbaik! yang kami kutip dari berbagai Sumber bahwa CMS ini adalah CMS Terbaik! Sebenarnya masih banyak sekali CMS Terbaik untuk Website Anda dengan Fitur dan Kelebihan tersendiri.
    Untuk anda yang menginginkan sebuah Website dengan Kualitas Terbaik, Design yang Profesional.
    Anda dapat menggunakan services Villagehoster.com dengan Jasa Pembuatan Website yang telah di Percaya oleh Banyak Konsumen. Villagehoster adalah Pilihan Terbaik! dengan Jasa Pembuatan Website (Company Profile, E-Commerce, Sales Automotive, Portal News, Rent Car) dan lain.
    Dapatkan juga Promo menarik untuk anda dengan mengakses Villagehoster.com/Promo

  • 10 Hal Penting dalam Mengelola Online Shop

    10 Hal Penting dalam Mengelola Online ShopMembuat Online Shop idaman memang tidak mudah,tapi juga tidak dikatakan susah.apalagi dengan banyaknya jasa pembuatan website dan online shop.yang lebih susah adalah bagaimana Anda mengelola Online Shop itu sendiri,supaya menjadi online shop yang sukses. Berikut beberapa hal pentingnya :

    1.Sediakan Contact Person Yang Jelas
    Sistem dasar dari online shop adalah saling keterpercayaan,antara pembeli dengan pemilik barang.yang transaksinya berlangsung di internet.Nah, kalo tidak bertemu langsung, bagaimana cara pembeli mengetahui barang yang akan dibeli ?,oleh karna itu sediakan contact person yang jelas dimana para pembeli dapat dengan mudah berinteraksi dengan penjual baik itu via email, chatting, sms, atau telphone.

    2.Ramah dan Sabar
    Dalam berbelanja online seperti pada umumnya seorang pembeli akan menawar harga dari barang yang Anda tawarkan, bahkan sampai jauh di bawah perkiraan Anda. disinilah letak kesabaran Anda sedang diuji,tapi ini juga menjadi peluang untuk memberikan pelayanan yang sebaik-baiknya. layani pembeli dengan ramah dan jelaskan tentang kualitas barang, bentuk, dan model sehingga membuat pembeli itu merasa bahwa harga yang sudah Anda tawarkan merupakan harga yang wajar.

    3.Up to Date
    Barang dagangan yang selalu up to date tentu akan menjadi nilai lebih bagi online shop Anda, pembeli akan merasa nyaman dan mugkin ketagihan berbelanja online. karna barang yang mereka cari sudah tersedia di online shop Anda. selain mengupload barang dagangan di website online shop Anda, salah satu cara yang ampuh adalah meng-Update barang dagangan Anda di berbagai media sosial.

    4.Niat Usaha
    Dalam semua hal niat yang kuat merupakan modal utama untuk membangun online shop Anda meraih kesuksesan, walaupun mungkin online shop ini hanya usaha sampingan. tapi Anda juga harus sadar mungkin malah online shop ini yang selalu menghasilkan rupiah ke tabungan Anda.

    5.Sediakan Layanan Return
    Bagi Anda yang memiliki online shop, fasilitas return atau menukar barang harus wajib dimiliki jika ingin sukses. Kenapa begitu? Diingat sekali lagi yaa, di online shop ini kan penjual dan pembeli tidak saling bertemu, dan juga pembeli tidak pernah bersentuhan langsung dengan produk. Jadi bisa aja barang yang dibeli ternyata rusak atau kekecilan-kebesaran ukurannya atau juga hilang saat pengiriman kan mereka tidak pernah tau, maka dari itu kita harus menyediakan fasilitas Return agar pembeli merasa bahwa dia tidak ditipu dan akan percaya dengan kualitas penjualan Anda. Jika para pembeli senang, mereka pasti akan balik lagi ke Anda dan mungkin mereka akan mengajak rekan atau keluarga untuk beli di online shop Anda.

    6.Mengadakan Diskon
    Semua orang suka diskon! Ini sangat penting untuk marketing produk Anda. Berilah pelanggan Anda sebuah diskon khusus, sebagai contoh : Diskon di saat-saat tertentu seperti disaat hari raya atau gratis ongkos kirim diwilayah Pulau Jawa. Dengan mengadakan diskon ini pastilah para pembeli Anda akan tertarik untuk beli.

    7.Jujur dan Hargai Pembeli Anda
    Bisnis yang sukses tidak jauh dari kata Jujur dan menghargai klien atau pembeli. Jika ingin bisnis sukses maka harusnya bersikap jujur pada klien atau pembeli dan juga menghargainya. Jadi jangan sekali-sekali Anda membohongi pembeli tentang bentuk barang, kualitas, apalagi keaslian produk. Karena selalu Anda membohongi pembeli, maka mereka tidak akan balik lagi membeli produk Anda. Dan lebih parahnya mereka bisa membuat postingan tentang penipuan yang Anda lakukan, sehingga dibaca oleh orang lain dan nama baik online shop Anda akan jatuh. Hargailah pembeli walaupun dia hanya membeli satu barang Anda saja.

    8. Jangan Mengumbar Janji
    Salah satu lagi yang tidak boleh dilakukan oleh penjual online shop adalah mengumbar janji palsu. Seperti contoh :
    – Seorang pembeli ingin membeli sesuatu dari Anda, namun pada saat itu stock barang sedang tidak ada. Nah, yang harus Anda lakukan adalah beritahu dia bahwa barang tidak ada namun bilang juga kapan barangnya akan datang lagi. Jangan berbohong dengan bilang stock barang masih ada.

    9. Bedakan Antara Reseller dengan Buyer
    Jika online shop Anda telah memiliki Reseller (orang yang membeli barang Anda dengan jumlah banyak dan untuk diperjual-belikan lagi) maka Anda harus memiliki patokan harga tersendiri yang pastinya lebih murah dibandingkan dengan harga yang ada patok untuk Buyer (pembeli yang membeli barang Anda untuk kebutuhan pribadi dan dalam jumlah sedikit). Selain itu, saat menyetok barang, pisahkan antara barang yang akan dibeli oleh reseller dengan barang yang akan dijual oleh buyer. Hal ini untuk menghindari tercampurnya barang jualan.

    10. Buatlah Perhitungan dan Pembukuan
    Dalam dunia usaha baik jualan atau apapun itu, Anda diharuskan membuat perhitungan yang jelas dan benar seperti jumlah barang yang masuk, jumlah barang yang keluar, biaya ini itu, dll. Agar pengeluaran Anda tidak tiba-tiba membengkak dan agar Anda mengetahui untuk apa saja uang Anda dikeluarkan.

    Begitulah sekiranya tips untuk membuat online shop Anda bertambah maju dan besar. Semoga artikel ini bisa bermanfaat dan bisa menjadi acuan bagi Anda yang memiliki online shop. Kami, Village Hoster dapat membantu membuat dan mengembangkan website online shop Anda menjadi lebih populer dengan memberikan layanan Online Advertising Agency untuk membangun Branding dan Communication secara online yang meliputi pemasangan iklan di berbagai media online, Search Engine Marketing, Social Media Marketing, serta pengembangan konsep viral marketing.