CMS Merupakan salah satu hal terpenting yang harus Anda ketatui tentang membuat website. Sebab CMS ini lah nantinya yang akan membantu Anda mempermudah membuat website. Sehingga memilih CMS merupakan aspek pokok dalam membuat website
Langkah pertama yang harus Anda pahami dalam memilih CMS adalah arah dari website anda itu sendiri. Secara garis besar website bisa di golongkan menjadi dua yaitu website e-commerce (website yang bertujuan untuk menjual produk) atau website informasi (website yang difokuskan untuk memberikan informasi pada pengunjungnya).
Selain itu Anda juga harus memperhatikan fitur-fitur(aplikasi) pendukung yang terdapat dalam CMS tersebut, sebab fungsi dari CMS itu sebenarnya adalah mempermudah anda mendapatkan fitur-fitur yang tersedia dalam suatu CMS itu. Jadi akn percuma nantinya jika anda telah memilih CMS tapi anda harus membuat lagi fitur-fitur yang anda inginkan dari awal.
Hal yang tidak kalah penting lainnya adalah keamanan. anda harus benar-benar teliti memilih CMS jangan sampai CMS itu sendiri nantinya yang akan menjadi bomerang bagi anda. Jangan sampai nantinya setelah anda bersudah payah membuat website namun dalam waktu singkat website anda sudah dibajak oleh hacker.
Sebenarnya banyak hal lagi yang harus anda pahami tentang memilih CMS seperti dukungan dari CMS dan update, memodifikasi fitur, SEO friendly dari CMS. Intinya anda harus benar-benar teliti memilih CMS dan akan lebih baik lagi jika Anda bertanya pada orang yang lebih memahami tentang CMS itu sendiri.
Pingback:Keunggulan Dari Prestashop
Pingback:Tips Desain Website yang Baik
Pingback:Pengertian Content Management System (CMS)