Salah satu keuntungan memasang iklan di google adalah google analytic yang mempunyai fitur yang memberi anda data tentang pergerakan pengunjung yang datang ke website anda. Google analytic juga memberikan trafik yang lebih akurat dari pada fitur untuk melihat statis yang lainnya.
Google analytic ini jugalah yang nantinya akan menjadi pedoman anda untuk mengevaluasi iklan yang telah anda daftarkan di google adword. Sebab di dalam google analytic anda tidak hanya bisa melihat total pengunjung anda saja anda bisa mengetahui lebih rinci daripada itu, Anda bisa mengetahui halaman mana saja yang telah di kunjungi dari kota mana saja yang mengunjungi website anda dan lain hal bahkan jauh lebih rinci lagi google analytic juga tahu anda berapa lama seseorang itu mengunjungi website anda.
Maka google analytic ini merupakan komponen yang wajib bagi anda yang benar-benar ingin serius berinvestasi di dunia online. Karena semua data yang anda butuhkan untuk mengevaluasi hasil dari iklan anda selama ini terletak pada google analytic.
Google analytic bukan hanya untuk mereka yang telah memasang iklan di google saja, namun google analytic ini juga bisa digunakan untuk pengguna website biasa yang ingin lebih mengetahui bagaimana perkembangan dari website mereka.
Pingback:Memahami Istilah dalam Statistik Google Analytic
Pingback:5 Cara Memaksimalkan Iklan Online