Setelah satu bulan lebih semenjak Google mengungumkan akan memkai codec video VP9, akhirnya sekarang hal tersebut sudah mulai bisa realisasikan di Google Chrome dan Youtube.
Sekarang ini Flag VP9 sudah mulai dihilangka dan codec Video VP9 mulai diberlakukan sebagai standar di build Chromium terbaru.
VP9 sebenarnya adalah bagian dari proyek WebM Google yang difungsikan untuk memberi codec bebas royalti bagi para pengguna internet. Pendahulunya VP8 memang sudah lama diluncurkan namun VP8 masih jauh kalah populer dari codec H.264.
Namun pihak google yakin VP9 mampu menglahkan kepopuleran dari codec H.264. Sebab VP9 memiliki kelebihan yang jauh melebihi codec H.264 yaitu kompresi video yang lebih efesien sehingga para pengguna internet jauh lebih menghemat bandwidth internet mereka. Dengan memakai codec VP9 ini juga video seperti di youtube bisa di-streaming dengan lebih lancar tanpa ada buffering.
Sebenarnya kualitas dari VP9 setara dengan penerus H.264 yaitu H.265 yang baru diluncurkan awal tahun 2013 lalu hanya saja VP9 lebih unggul karena pada VP9 bebas royalti.
Pihak Youtube sendiri sudah setuju dan mendukung penuh proyek VP9. Sehingga jika codec dari VP9 sudah terpasang di Google Crome anda maka anda sudah bisa menonton video di Youtube tanpa harus menunggu buffering.
Pingback:Youtube Tanpa Buffering « Chelinka Rafiesta